Jus Tomat
Bahan:
2 buah tomat
100 ml air matang
1 sdm air jeruk manis
Cara Membuat:
1. Rendam tomat kedalam air panas, kemudian kupas kulitnya dan buang bijinya.
2. Campurkan dengan air matang, kemudian diblender hingga halus.
3. Tambahkan perasan air jeruk, aduk rata.
4. Tuang ke gelas dan siap disajikan.
Manfaat:
Salah satu zat gizi yang banyak terdapat dalam tomat adalah selenium. Bersama asupan vitamin E dalam jumlah yang cukup, selenium bekerja memperlambat laju perusakan sel tubuh yang disebabkan oleh senyawa-senyawa radikal bebas. Selain itu, mengonsumsi jus tomat satu jam sebelum makan dapat meningkatkan nafsu makan anak.
Note:
Pilih jeruk baby karena rasanya yang lebih manis dibanding jenis lainnya. Penambahan air jeruk berguna untuk mengurangi aroma langu pada buah tomat.
Sumber: Buku Resep Jus Sehat untuk Bayi
KuduNyahoo.com Portal berita terbaru dan terunik
Info-info menarik disekitar kita
Editor
Hady Hidayat
Contact Us
email : This e-mail address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.
Untuk komentar disini
Twitter : @kudunyahoo